Seru-Seruan di Jakarta Fair 2024

Awalnya gak expect sesuatu yang wow dari Jakarta Fair 2024. memang belum pernah ke sana sama sekali seumur hidup. Paling ya sama lah kayak bazar dan pasar malam. Walaupun sudah banyak berseliweran di sosmed ini itu soal Jakarta Fair dan segala hiruk pikuknya. Hingga akhirnya merencanakan main ke sana lihat secara langsung.

Jakarta Fair diadakan di JIExpo Kemayoran. Event tahunan ini berlangsung dari tanggal 12 Juni 2024 sampai 14 Juli 2024. Gerbang dibuka dari pukul 15:30-22:00 untuk Senin sampai Jum’at, dan 10:00-22:00 untuk Sabtu dan Minggu.

Tiket masuk bisa beli Online di Jakarta Fair Kemayoran harganya bervariasi, dari 40.000-3.300.000. Beda hari beda juga harganya, termasuk area konser dan tanpa konser.

Kemarin Kita ke sana Sabtu, tiket masuk 60.000 tanpa konser. Jika sudah order online nanti otomatis masuk ke akun Loket.com, tinggal scan dari aplikasi. Kita anak rajin, berangkat pagi masuk dari Pintu 9 JIEXPO Convention center. Sampai sana jam 9.30 sudah ramai motor pada antre masuk. Tiket Motor Parkir 15.000 untuk sepanjang hari. Parkirnya cukup luas, namun outdoor, jadi siap-siap Panas dan Hujan jika belum jodoh.

Disana terdapat juga banyak booth tiket penjualan offline, jadi jika belum beli tiket online bisa langsung ke booth. Konon katanya antre sih kalo di booth, tapi karena masih pagi belum banyak antre. Sudah semangat antre buat masuk, disiapkan scan tiket dari aplikasi. Setelah scan, langsung masuk, tapi… karena kita terlalu rajin, sepertinya dianggap karyawan atau SPG booth di dalem, jadi tidak dapat itu pamflet yang gratis-gratis-an. hahaha…

Masuk dari gate ini langsung masuk ke Gedung, di dalam sudah ramai. Belum pada buka tapi. Begitu keluar ke area outdoor-nya. WOW… meskipun masih pada tutup dan siang hari… WOW… booth-booth tertata rapi dan megah dengan segala keunikannya. Design-nya menarik dan menonjolkan masing-masing Produk yang dijual. KEREN BANGET… haha…

Kita jalan-jalan dulu menjelajah, karena belum official buka, mbak-mbak SPG masih pada dandan. semua lokasi dipakai untuk pameran. Outdoor area diisi brand-brand besar, dari Perusahaan Motor, Makanan, dan masih banyak lagi. di Area indoor-nya juga semua Hall terpakai. mau cari kasur sampai Handphone juga ada. Ada juga anjungan dari daerah-daerah, BUMN, serta UMKM. Paket Komplit.

Begitu jam 10, suasana sudah ramai dan mulai pada jualan. Saatnya hunting. Tentunya hunting yang viral-viral dahulu. Ini yang kami dapatkan..

Kalau melihat ini pasti ke pikiran-nya Es Krim di Orchard Road Singapore atau Es Krim roti Es tuntung yang biasanya keliling gerobak dorong. Keduanya benar sih, ini Es krim berselimut roti tawar. 10.000 di booth Rumah Indofood, ada juga yang keliling gerobak-an di sepanjang venue.

Gratisan dapat kopi Gadjah. Boothnya juga keren, gede dan ada gajahnya, lupa foto tapi. Bisa coba gratis kopi ini, melalui SPG yang keliling atau stanby di sekitar booth.

Mangga bumbu rujak, lumayan segar buat siang-siang gini. Bumbu rujaknya juga tidak pedas.

Yang sering nongol di timeline… Mie Gaga Goreng semampunya. Beli paket Mie Gaga 10.000 bisa dapat 1 porsi besar. Sayangnya yang 10.000 habis atau sudah tidak dijual lagi, hehe… Kita beli yang paket 50.000 dapat 2 porsi. Lumayan buat camilan.

Gak lengkap di PRJ kalau tidak beli bundling jajan. Ini 10.000 produknya Indofood. Banyak booth Indofood dan bisa juga beli paketan Indomie.

Mampir di booth Lemonilo beli paket camilan juga. Selain dapat tote bag dapat juga token buat main capit berisi hadiah. Kami beli 100.000 dapat 2 token capit, alhamdulillah dapat Emas.

Tengah siang lapar melanda, awalnya malas antre karena melihat antreannya banyak, tapi akhirnya antre juga. Bakso A Fung, beli bakso 50rban bawa pulang mangkoknya.

Yang PR juga cari tempat makan-nya. karena orangnya banyak, tempat makan yang disediakan tetap saja tidak cukup. Cari selasaran yang kosong sambil istirahat makan bakso.

Setelah kenyang, jalan lagi keliling indoor. Mampir booth Oatside, cicip sampelnya sekalian beli paketannya. Dapat tiket buat main game-nya, dan alhamdulillah dapat tote bag.

Siang itu panas namun tidak terik, jika terasa panas maupun capek, masuk saja ke Hall indoor-nya adem ada AC-nya, meski tetap ramai. Dan tetap jaga barang-barang Anda. Waspadalah.

Seru main ke Pekan Raya Jakarta ini, dan pastinya tahun depan bakalan kesini lagi buat hunting yang viral-viral lagi. worthed menurutku dengan segala keramaiannya dan intriks-intriksnya. Selamat Ulang Tahun Jakarta.

2 respons untuk ‘Seru-Seruan di Jakarta Fair 2024

Tinggalkan komentar